Jumat, 23 Agustus 2013

Berburu Kursi

Catatan: Irwansyah Amunu


KPU Buton akhirnya memplenokan penetapan Daftar Caleg Sementara (DCS) menjadi Daftar Caleg Tetap (DCT), kemarin.

Dalam keputusan yang diteken Ketua KPU Buton, La Rusuli dan sejumlah komisioner lainnya itu tidak ada perubahan antara DCS dan DCT. Total DCT yang diputuskan untuk bertarung dalam Pemilu legislatif (Pileg), 9 April 2014 nanti sebanyak 410 Caleg.

Sebanyak 410 Caleg tersebut memperebutkan 35 kursi di lima daerah pemilihan (Dapil). Dengan demikian, peluang untuk menjadi anggota dewan 1:12. Dengan kata lain, satu kursi diburu 12 Caleg.

Memang, dalam Pemilu kali ini, Buton menambah lima "lowongan". Mengapa? Sebab sebelumnya, anggota dewan Buton hanya 30 orang, namun kali ini ditambah lima, menjadi 35. Bedanya lagi, lima tahun lalu Dapil Buton hanya tiga, sekarang ditambah dua, menjadi lima.

Dapil tersebut terdiri dari, Dapil Buton 1: Kecamatan Batauga, Sampolawa, Lapandewa, Kadatua, Siompu, Simpu Barat, dan Batu Atas (memperebutkan 10 kursi). Dapil Buton 2: Kecamatan Pasarwajo, Wabula, dan Wolowa (delapan kursi). Dapil Buton 3: Kecamatan Talaga, Mawasangka Tengah, Mawasangka Timur, dan Mawasangka (enam kursi). Dapil Buton 4: Kecamatan Gu, Lakudo, Sangiawambulu (enam kursi). Dan Dapil Buton 5: Siotapina, Lasalimu Selatan, Lasalimu, dan Kapontori (lima kursi).

Nah, dari lima Dapil ini, peluang paling sulit menjadi anggota dewan Caleg di Dapil Buton 2 dan 5, satu kursi diperebutkan 12 Caleg. Pasalnya, di dua Dapil tersebut seluruh Parpol mengisi secara sempurna nama-nama Caleg sesuai dengan batas maksimal yang disiapkan KPU. Total Caleg di Dapil Buton 2, 96 orang, sedangkan Dapil Buton 5, 60 orang.

Menyusul kemudian Dapil Buton 4 dan 1. Pasalnya, di Buton 4 persaingan lebih mudah karena DCT minus satu, dari batas yang diberikan KPU. Di Dapil 4, Caleg hanya berjumlah 71 orang karena PBB di Dapil ini, minus satu.

Sementara di Dapil Buton 1, minus tiga, total hanya berjumlah 117. Kekurangan ini karena PKPI hanya mendaftarkan tujuh Caleg, dari 10 yang diminta.

Persaingan relatif ringan di Dapil Buton 3. Peluang untuk menjadi anggota dewan 1:11, beda dengan empat Dapil lainnya 1:12. Mudah menjadi anggota dewan di sini karena PKPI tidak mencantumkan satu pun nama Calegnya di Dapil ini dari enam kuota yang diminta. Total Caleg di Dapil ini hanya 66 kursi.    

Siapa saja yang bakal duduk di kursi empuk wakil rakyat? Silahkan mulai terawang, nama-namanya bisa dibaca di halaman 14 dan 15, Buton Pos, edisi Jumat (23/8).

Yang jelas, semua partai berpeluang. Namun kompetisi sengit bukan terjadi antar partai, namun antar Caleg di satu partai. Siapakah yang bakal duduk, apakah incumbent atau muka baru, semuanya ditentukan pada hari H, Rabu, 9 April 2014 nanti.

Sebagai referensi, berdasarkan nomor urut partai dan jumlah calegnya, NasDem menempatkan 35 caleg di DCT, PKB (35), PKS (35), PDI Perjuangan (35), Golkar (35), Gerindra (35), Partai Demokrat (35), PAN (35), PPP (35) Partai Hanura (35), PBB (34), dan PKPI (26).
(follow twitter: @irwansyahamunu)